Tuesday, April 30, 2013

RAFTING DI SEI BAHBOLON


ARUNG JERAM : Wabup Sergai Ir. H. Soekirman didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Drs. Joni W. Manik, MM, Dirut RSUD Sultan Sulaiman dr. Khaidir dan Camat Sipispis Drs.Pribadi Perangin-angin usai melakukan ekspedisi arung jeram di Ancol Arung Jeram (AAJ) melalui alur sungai Bahbolon Kecamatan Sipispis yang berhilir/bermuara di Kecamatan Bandar Khalifah, Jumat (13/4). ( Beritasore/Azwen Fadli )
Sipispis ( Berita ) : Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) Ir. H. Soekirman bersama Ketua GOPTKI Ny. Hj. Marliah Soekirman, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Drs. Joni W. Manik, MM, Dirut RSUD Sultan Sulaiman dr. Khaidir dan Camat Sipispis Drs. Pribadi Perangin-angin melakukan ekspedisi arung jeram di Ancol Arung Jeram (AAJ) melalui alur Sungai Bahbolon Kecamatan Sipispis yang berhilir/bermuara di Kecamatan Bandar Khalifah, Jumat (13/4).
Kegiatan yang diikuti 34 peserta dengan 7 perahu ini berawal di Desa Bartong menuju Desa Buluh Duri berlangsung sekitar 4 jam dengan para pengawal/skeeper dari tim Ancol Arung Jeram yang berlokasi di Dusun III Desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis.
Usai melakukan ekspedisi Wabup Soekirman di Camp mengatakan bahwa Ancol Arung Jeram (Ancol Rafting) di Sergai berpotensi menjadi salah satu objek wisata andalan daerah ini karena telah memenuhi syarat Ekowisata. Disamping melakukan olahraga sekaligus menikmati panaroma perkebunan karet dan kelapa sawit serta agrowisata desa seperti kebun duku, kebun pisang barangan dan ternak di Desa Bartong.
Lebih lanjut H.Soekirman mengatakan bahwa jeram sungai Bahbolon memiliki grade (kelas tingkat kesulitan) yang aman untuk pemula, walaupun mendebarkan tetapi mengasyikan dengan pemandangan air terjun, tebing yang terjal (grand canyon), dinding ajaib (magic wall) berupa batu cadas indah tersusun rapi oleh  alam,  swimming (berenang) dan jumping (melompat) dijeram, serta melihat primata dua jenis kera dan pengamatan burung (bird watching).
Olahraga arung jeram ini merupakan olahraga yang penuh tantangan namun mengasyikkan karena sambil berolahraga sekaligus dapat berwisata dengan menikmati pemandangan dan tebing sungai yang indah. Untuk itu kepada pengelola AAJ diminta untuk terus melengkapi fasilitas dan sarana prasarana seperti akomodasi dan konsumsi seperti restoran atau rumah makan untuk menarik para pengunjung atau wisatawan, ujar Wabup Soekirman.
Ancol Arung Jeram yang berlokasi di Dusun III Desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis memiliki fasilitas Home Stay berkapasitas 100 orang, 15 unit peralatan arung jeram (lengkap) dengan 20 orang pemimpin tim (skipper) yang merupakan pemuda setempat yang sudah terlatih dan berpengalaman dengan dana yang dikenakan untuk per orangnya Rp. 180.000,- termasuk transportasi lokal dan makan siang.
Pengelola AAJ, Tedy Misuan didampingi Pembina Drs.Joni W Manik menerangkan jarak yang ditempuh tim sejauh 15 kilometer dengan perjalanan 4-5 jam, melintasi enam desa yakni, Desa Bartong, Serbananti, Pekan Sipispis, Silau Padang, Marjanji  dan Desa Buluh Duri dengan rintangan belasan jeram dengan tingkat kesulitan grade II dan III, namun baru beberapa jeram yang memiliki nama diantaranya jeram Miki, Siorbu, Singehek, Roller Coster, Siawal, Ranggasan, serta jeram Kodok yang masing-masing memiliki ciri khas dan tingkat kesulitan tersendiri. ( Fad )




No comments:

Post a Comment